Berita Utama
Oleh : UPT SMP Negeri 1 Sei Suka
11 Maret 2024
Kegiatan ini merupakan agenda yang sudah diprogramkan dari Kelas PAK (Pendidikan Agama Kristen) untuk melaksanakan studi lapangan ke RPF Naga Huta Pematang Siantar.
Pada kegiatan studi lapangan ini yang berangkat adalah murid yang beragama kristen sebanyak 120 orang dan guru-guru yang mendampingi adalah ibu Susanna Br. Karo, S.Th, ibu Emmy Siahaan, S.Pd, ibu Agustina Siregar, S.Pd, ibu Hotma Rony Saragih, S.Pd, ibu Punia Silalahi, S.Pd, ibu Nilam Parhusip, S.Pd dan ibu Martha Siahaan, S.Pd. Dan yang mewakili kepala sekolah bapak Mangihut Tobing, S.Th, M.Pd yang ikut dalam kegiatan tersebut.
TUJUAN KEGIATAN :
1. Memperkenalkan murid bagaimana peristiwa jalan salib.
2. Mengajak murid untuk langsung dalam kegiatan doa meditasi.
3. Setelah menerima pembinaan dari Pastor dan Suster murid dapat memahami pelaksanaan jalan salib dan doa meditasi.
Mudah-mudahan kegiatan ini dapat memberikan pengalaman baru untuk murid dan semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh warga sekolah khususnya murid-murid Nasrani SpensaSS. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin tahunan dari Kelas PAK (Pendidikan Agama Kristen) UPT SMPN 1 Sei Suka.
copyright @2024 - UPT SMP NEGERI 1 SEI SUKA